SHARE

Samsung Galaxy J6 telah hadir di Indonesia dengan tampilan yang sangat mewah gan, apa lagi mempunyai desain Infinity Display. Tentunya hp ini menawarkan pengalaman mengagumkan saat menonton video.

Nah, bukan hanya itu saja fiturnya gan, Samsung Galaxy J6 juga menghadirkan fitur-fitur unggulan, yang dijamin bakal buat agan makin kepincut. Berikut fitur-fitur menariknya gan.

Layar Super Amoled

Samsung Galaxy J6 mengadopsi layar berkualitas tinggi yaitu Super Amoled gan. Layar ini berukuran 5,6 inci dengan ukuran bezel yang tipis. Tentunya kualitas layar, memberi kenyamanan disaat sedang membaca atau menonton video dalam keadaan minim cahaya.

Kamera Depan dengan Front LED Flash

Kamera depan Galaxy J6 memiliki resolusi 8MP. Namun, kamera tersebut dilengkapi dengan fitur Front LED Flash yang bisa diatur sesuai kondisi pencahayaan. Front LED Flash juga dapat digunakan saat merekam video, dan hp ini cocok bagi agan-gan yang suka nge-vlogging.

Dolby Atmos

Teknologi suara yang dikeluarkan Dolby Atmos sangat memanjakan telinga agan saat menggunakan headset. Kualitas suara tiga dimensi, membuat kita serasa berada di dalam film tersebut.

Signal Max dan Samsung Max

samsung galaxy j6Hp ini adalah jawaban bagi setiap masalah agan yang selalu bermasalah dengan signal providernya. Pasalnya hp ini menawarkan fitur Signal Max yang memberi kemudahan menangkap signal. Selain itu, terdapat fitur Samsung Max, yang membuat agan hemat menggunakan paket data.

Fitur App Fair

Sebenarnya fitur ini khusus untuk tipe premium Samsung. Tetapi sudah diterapkan untuk hp sekelas Galaxy J6. Fitur App Fair ini berfungsi membuat tampilan layar terbagi dua dan bisa menggunakan dua aplikasi sekaligus.

Buat agan yang punya bisnis di dunia maya, hp ini saat cocok bagi agan karena bisa memantau calon pembeli sambil melihat transaksi akun bank melalui aplikasi mobile banking.

Samsung Member

Samsung Member memiliki maanfaat banyak buat agan loh, misalkan agan membutuhkan bantuan dan informasi produk. Fitur ini sudah bisa dijalankan sejak pertama kali agan gunakan. Dengan fitur ini, agan bisa menghubungi Samsung kapan saja, melalui layanan live chat dan pemeriksaan jarak jauh atau layanan lainnya.

Fitur Keamanan

Untuk sistem kemanannya, Galaxy J6 menggunakan teknologi Face Recognition ataupun Fingerprint Scanner. Sensor Fingerprint Scanner berada pada bagian belakang hp, tepat dibawah kamera belakang.

Performa

Galaxy J6 disokong prosesor Exynos 7870, yang tidak lain mesin buatan Samsung sendiri. Prosesor tersebut memiliki kecepatan 1.6 GHz yang diduetkan dengan pengolah grafis Mali-T830 MP1. Prosesor tersebut juga dibantu oleh RAM 3GB dan tempat penyimpanan 32GB, serta pilihan slot microSD hingga 256GB.