Home Vendor Pake AI, LG CLOi Robot Bisa Dimintain Tolong Apa Saja

Pake AI, LG CLOi Robot Bisa Dimintain Tolong Apa Saja

1435
SHARE
LG CLOi Robot
LG CLOi SuitBot

Ajang CES 2019 emang jadi ajang unjuk LG buat nunjukkin beragam teknologi AI (kecerdasan buatan) yang diadopsi di setiap produknya, termasuk LG CLOi Robot. Memperkenalkan versi terbaru dari CLOi SuitBot yang dapat dikenakan pada tubuh manusia.

Kekuatan LG CLOi SuitBot yang mudah dikenakan ini, punya dukungan lebih baik pada bagian bawah tubuh sehingga dapat mengurangi tekanan pada bagian tersebut ketika melakukan kegiatan mengangkat atau membungkuk.

Selain CLOi SuitBot, di gelaran yang akan berlangsung di Las Vegas tersebut, perusahaan juga akan memamerkan versi terbaru dari robot servis CLOi yang ditujukan untuk bidang komersil.

Bernama PorterBot, ServeBot dan CartBot, keseluruhan robot tersebut menjadi refleksi atas komitmen besar perusahaan dalam mengembangkan robot mandiri yang dilengkapi dengan AI terbaik.

“Robot servis CLOi LG dilengkapi dengan kemampuan menganalisa dan memahami lingkungan sekitar yang menjadi inovasi terbaik saat ini pada robot. Keseluruhan pembaruan yang kami tawarkan pada seluruh jajaran robot kami menjadi refleksi nyata atas komitmen kami untuk menjadi pengembang robot terkemuka dalam waktu dekat.” ujar senior vice president Roh Jin-seo, head of LG’s robotics business

LG CLOi Robot