

Belihape.id – Dengan rilisnya seri Reno 9 pada November 2022, kini OPPO tengah menyiapkan seri terbarunya nih Gan. Yaitu Reno 10 series, yang kabarnya tengah dipersiapkan oleh perusahaan teknologi asal Tiongkok tersebut.
Terdapat sebuah laporan, kalau Reno 10 series akan debut di India, pada pekan pertama atau kedua di bulan Februari 2023 ini. Tetapi, belum ada kepastian lagi mengenai hal tersebut. Sembari menunggu kabar kepastian kapan rilis ponsel ini, terdapat tipster yang membagikan informasi terkait spesifikasi untuk ponsel ini.
Kemudian, tipster tersebut juga mengungkapkan bahwa ponsel ini memiliki 2 varian. Yaitu Reno 10 dan 10 Pro+ nih Gan. Penasaran apa saja spesifikasi yang dibawa oleh ponsel ini? Langsung aja yuk kita bahas di bawah ini.
Kemungkinan Spesifikasi OPPO Reno 10 Series
Dilansir dari Gizmochina, salah satu tipster ternama Digital Chat Station. Mengungkapkan untuk Reno 10, akan dilengkapi oleh layar OLED 6,7 inci FHD+. Sedangkan untuk Reno 10 Pro+, akan dilengkapi dengan layar OLED dengan resolusi 1,5 K atau 1.220 x 2.712 piksel.
Masuk ke sektor kamera, Reno 10 series akan disematkan kamera utama dengan sensor IMX890 50 MP. Serta dilengkapi lensa periskop, untuk varian tertingginya nih Gan, yaitu Reno 10 Pro+. Untuk kapasitas baterai, kemungkinan menggunakan sel ganda berkapasitas 4.600mAh.
Kabarnya juga untuk pengisian daya, dilengkapi pengisian daya cepat 80W. Lalu untuk softwarenya, ponsel ini berbasis ColorOS 13 atau Android 13 gan. Sayangnya untuk chipset yang digunakan, untuk kedua ponsel ini belum diketahui.
Untuk sementara baru informasi itu aja nih Gan, yang bisa ane update! Pantengin terus Belihape.id ya! Untuk informasi update lainnya tentang Reno 10 series.